Tuesday 14 November 2017

TAHSIN AL QUR'AN BAGI MAHASISWA SE BANTEN ANGKATAN II LPTQ PROVINSI BANTEN 2017

falahn141@gmail.com 
TAHSIN AL QURAN bagi Mahasiswa Se-Banten Angkatan II LPTQ PROVINSI BANTEN 2017 

PEMBINAAN BACAAN AL QURAN BAGI MAHASISWA  PERGURUAN TINGGI SE PROVINSI BANTEN 
  
   Juma't 10-11 November 2017 telah berlangsung acara pembinaan Tahsin Al quran bagi mahasiswa Se-Banten angkatan II di LPTQ pusat yang diselenggarakan di Masjid Nawawi Al Bantani Serang Banten. Salah satu Universitas yang di undang di acara pelatihan tahsin tersebut adalah Univesitas Pamulang, pada pembinaan tersebut kami dibimbing oleh beliau Prof. Dr. KH. Muhsin Salim, SQ, MA. Kurang lebih 30 peserta yang hadir LPTQ pusat dari berbagai Universitas yang ada di Provinsi Banten. 
      Disampaikan pada penataran penyuluh Agama Islam di Kantor LPTQ Banten Jln. Syaikh Nawai Al Bantani Curug Serang. Mahasiswa adalah komunitas masyarakat intelektual terutama untuk masa depan. intelektual ( Ulul Al-Bab ) menurut ayat 190 - 194 surat Ali imron adalah orang-orang berilmu sesuai kualifikasi dan profesi yang diembanya. 
Dalam beraktifitas ada dua potensi yang mereka andalkan, yaitu Dzikrullah dan Tafakkur . Dua fakultas yang tertanam dalam dirinya itu senantiasa diaktifkan sehingga mewarnai sikapnya dalam menghadapi sesuatu yang berada diluar darinya. Sehingga mampu merenungkannya serta memikirkannya dan memahaminya secara objektif penuh optimisme dan berkemajuan positif untuk dirinya, bangsa dan negaranya, serta agamanya. Diantara media dan sarana utama beribadah kepada Allah SWT ( Dzikrullah ) adalah membaca kitab suci Al Quran firman Allah pencipta alam semesta. membaca kitab suci Al Quran tidak sama dengan membaca buku-buku ilmiah dalam semua disiplin ilmu. Membaca Al Quran harus berdasarkan refrensi disiplin ilmu tajwid ( baca ayat 4 surat Al-Muzammil ) dengan metode face to face ( Talaqqi / Musyafahah ) seperti yang dilakukan oleh malaikat jibril dengan Nabi Muhammad SAW atau antara guru dengan murid  di sekolah-sekolah baik negri maupun swasta dan atau antara dosen dengan mahasiswa di perguruan tinggi. Sehingga bagaimana cara dosen membacanya maka sang mahasiswa harus mengikutinya tanpa menambah atau menguranginya ( baca ayat 18 surat Al- Qiyamah ) dala  proses gradual ( baca ayat 16 surat Al Qiyamah dan ayat 114 surat thoha ). Inilah karakteristik dai proses pembelajaran Al - Quran bereferensi disiplin ilmu tajwid. Ilmu tajwid mencakup 4 komponen dasar. 
 

No comments:

Post a Comment

Sejarah Masuknya Islam di Nusantara

DR Haikal Hasan Bapak/Ibu, Abang/Kakak Yang berada di Spanyol dan Inggris. Mohon bantuan untuk melihat dokumen pada perpustakaan yang...